Pelaksanaan Hari Pertama Seminar Hasil Hibah Inovasi Internal Universitas Ahmad Dahlan 2025
✨ [PRESS RELEASE]
Pelaksanaan Hari Pertama Seminar Hasil Hibah Inovasi Internal Universitas Ahmad Dahlan 2025 ✨
Telah terselenggara dengan lancar kegiatan Seminar Hasil Hibah Inovasi Internal Universitas Ahmad Dahlan 2025 (#Day1).
Acara ini berlangsung dengan lancar pada Hari Selasa, 16 September 2025, bertempat di Meeting Room Kampus 2 Unit B Universitas Ahmad Dahlan.
Pada hari pertama ini, sebanyak 5 (lima) tim inovator terbaik telah memaparkan hasil akhir dari riset dan pengembangan yang telah mereka laksanakan. Setiap tim tidak hanya mempresentasikan capaiannya, tetapi juga mendemonstrasikan secara langsung purwarupa (prototype) produk inovatif yang telah berhasil diciptakan.
Suasana seminar berlangsung dengan sangat interaktif dan produktif, diwarnai dengan diskusi serta peninjauan produk secara mendalam oleh para peserta dan penilai.
Kami dari Bidang Riset dan Inovasi (BRIn) UAD mengucapkan apresiasi setinggi-tingginya kepada seluruh tim yang telah berpartisipasi dan menunjukkan dedikasi luar biasa dalam menghasilkan karya yang membanggakan. Semoga setiap inovasi yang lahir dari lingkungan Universitas Ahmad Dahlan dapat terus berkembang dan memberikan manfaat yang luas bagi masyarakat serta kemajuan bangsa.
——————————————
📞 Info lebih lanjut:
Hotline BRIn: 082220284050
Instagram: @brin_uad
Website: brin.uad.ac.id
#weareuad #universitasahmaddahlan #uadjogja #muhammadiyah #islamberkemajuan #BRInUAD #RisetInovasi #Penelitian #UADJogja #RisetUAD #InovasiUAD #HibahInovasi #SeminarHasil #InovasiInternal #penelitian #teknologi #kampusunggul